Let's Act

ACT.id

Rabu, 25 Mei 2016

About Think ASEAN Program 2016



Bismillah.
Assalamualaikum.

Perkenalkan nama saya Tiara Permata Sari, Mahasiswi Untirta semester 8 Jurusan Akuntansi. Alhamdulillah saya terpilih sebagai salah satu delegasi dari total 1.688 orang yang mendaftar untuk mengikuti kegiatan kepemudaan yg dilaksanakan oleh Indonesian Youth Dream Foundation dengan tema International Society : Think ASEAN Program (TAP) 2016 ke 5 Negara ASEAN (Singapore, Malaysia, Vietnam, Kamboja dan Thailand) Selama 14 hari. Karena IYD merupakan NGO sehingga biaya kegiatan tidak disubsidi secara penuh / Full Funded namun ada fee registrasi yang harus ditanggung sendiri sebesar Rp 8,9 juta (include tiiket pesawat 3x, transportasi, reservasi hotel, dll).

Adapun 10 program utama yang akan dilakukan yakni :
1. Pre-Event : Coaching Session (selama 2 bulan sebelum keberangkatan melalui grup Whatsapp)
2. ASEAN Youth Development Program
3. Academic Visit
4. Leadership Training
5. Entrepreneurship Training
6. Tecnological Incubator
7. Focus Group Discussion
8. Sociocultural Exchange
9. Tourism Visit
10. Post-Event : Dream Book Project (perihal perjuangan yang dilakukan masing-masing delegate terpilih demi mengikuti kegiatan TAP 2016, termasuk pula saran atau solusi bagi permasalahan di Indonesia perihal hasil pengamatan dari yang kita lakukan selama 14 hari terkait sistem pendidikan, sosial, ekonomi, tata kota, pengembgan pariwisata, budaya yang nantinya akan dijadikan sebagai Suatu Rancangan Strategis bagi Program kerja Kemenpora RI)

Indonesian Youth Dream Foundation sendiri merupakan Non Goverment Organization (NGO) yang di bentuk oleh para pemuda-pemudi yang concern dan memiliki kepedulian dibidang nationalism, creativity, and youth development program dengan kantor pusat berlokasi di Sleman-Jogyakarta. IYD telah mendapat dukungan dari Gubernur DIY, dan memiliki link kerjasama dengan beberapa lembaga di negara ASEAN. TAP 2016 Bukanlah satu-satunya kegiatan yang sudah dilakukan namun banyak kegiatan lainnya seperti :

1. Social project initiative
2. Youth adventure day
3. Festival pemuda nusantara
4. Indonesian youth dream conference
5. Indonesian youth dream camp
6. IYD class development
7. Indonesian youth strategist forum
8. Think Asean program
9. IYD roadshow
10. IYD writing inspiration book
11. IYD award


Bersama dengan kak Puguh Dwi Kuncoro, M.NLP selaku President of Indonesian Youth Dream Foundation dan segudang prestasi yang diraihnya seperti Certified Coach of Indonesian NLP Coach Association, Certified Personal and Professional Development of AHA California, USA, Licensed Master Neuro Linguistic Programming NF-NLP Florida, USA. Mengajak para pemuda-pemudi Indonesia untuk dapat membuka wawasan mengenai kondisi persaingan global, memberdayakan potensi diri, membentuk good attitude, integrity, dan knowledge, menjadi wadah pengembangan kualitas pemuda, dan membangun jaringan kepemudaan skala Internasional. Dengan tagline #BeraniBerMIMPIBesar merupakan suatu harapan dimana kita tidak perlu takut untuk bermimpi sebesar apapun, karena akan ada jalan untuk suatu impian, jalan menggapai mimpi-mimpi kita. Kuncinya adalah usaha.


"How far we stepping determined by how far we think"



Indonesian Youth : Think ASEAN, Speak ASEAN
"#BeraniBerMIMPIBesar"

Website : www.indonesianyouthdream.org (sedang maintenance)
e-mail : indonesianyouthdream@gmail.com
Fanspage : www.facebook.com/indonesianyouthdream
Twitter : www.twitter.com/IYouthDream
Instagram : www.instagram.com/indonesianyouthdream